Rabu, 11 Desember 2013

Resep Brownies Kukus Mekar


brownies kukus mekar ny. liem


Sudah biasa dengan bolu kukus mekar, kali ini kita coba yuks brownies kukus mekar. Sama2 metodenya dikukus dengan api besar dan dandang super panas. Tapi kalau saya boleh jujur saya lebih suka tekstur bolu kukus :). Brownies kukus ini lebih padat dan nyoklat, cukup mengenyangkan makan brownies kukus mekar ini. Jadi kalau ingin mencoba saran saya buat 1/2 resep saja dulu. 1/2 resep brownies kukus mekar ini saja sudah dapat 7 buah brownies kukus dengan ukuran cup cake satuan. 


brownies kukus mekar ny liem

Brownies Kukus Mekar
Resep andalan Ny.Liem : Cake&Brownies Kukus Fantastis

bahan A :
400gr gula halus
4 butir telur
320ml air / susu cair (saya pakai susu kental manis dicairkan)
1/2sdt vanilla cream (saya pakai vanili bubuk)

bahan B :
400gr terigu segitiga (saya pakai terigu kunci biru)
50gr coklat bubuk 
1/2sdt garam
1sdt baking powder

bahan C: 
20gr emulsifier (saya pakai 12grm saja)

bahan D:
50gr coklat chip (saya pakai meises)

Cara membuat :
1. Kocok bahan A dengan mikser selama 5 menit
2. Masukkan bahan B,kocok dengan speed rendah sampai rata
3. Tambahkan bahan C, kocok terus sampai kental sekali kurang lebih 5 menit dengan kecepatan tinggi
4. Beri bahan D,aduk rata 
5. Masukkan dalam cetakan bolu kukus,isi sampai penuh
6. Kukus selama 15 - 20 menit

Note : 
* Dandang harus dipanaskan terlebih dahulu sampai beruap-uap.
* Tutup dandang dibungkus kain agar uapnya tidak menetes ke adonan.
* Jangan buka tutup dandang sebelum waktu pengukusan selesai. 
* Kalau menggunakan cetakan kecil2 15 menit sudah cukup waktu

Tidak ada komentar: