Percobaan pertama buat roti manis, dan tenryata sukses.. Berhubung di rumah banyak stok pisang hasil kebun juga jadi di aplikasikan ke berbagai masakan saja. SUdah bosan dengan pisang goreng ya akhirnya pisangnya di jadikan isi roti manis.
Resep yang saya posting ini termasuk ekonomis, karena telurnya tidak banyak dan boros :)
Roti Manis
Bahan :
Prakteknya cuma 1/2 resep saja bisa jadi 18 roti mini.
Bahan :
500 grm terigu protein tinggi
100 grm gula pasir
11 grm ragi instant
2 butir kuning telur
50 grm mentega (saya pakai butter)
1 sdm susu kental manis
200 cc air/ susu cair
Cara Membuat :
1. Campur semua bahan kering, telur, mentega, susu kental manis dan air. Aduk jadi satu sampai agak rata (boleh aduk pakai tangan atau sumpit).
2. Uleni adonan sampai kalis (kalau saya pakai tangan, kalau punya breadmaker atau mixer heavy duty boleh dimanfaatkan.
4. Setelah mengembang, kempiskan adonan dan timbang @50 grm (kalau saya @25grm). Akan lebih baik kalau saat memotong adonan menggunakan pisau. Lalu bulatkan adonan sebelum di bentuk.
Bahan :
500 grm terigu protein tinggi
100 grm gula pasir
11 grm ragi instant
2 butir kuning telur
50 grm mentega (saya pakai butter)
1 sdm susu kental manis
200 cc air/ susu cair
Cara Membuat :
1. Campur semua bahan kering, telur, mentega, susu kental manis dan air. Aduk jadi satu sampai agak rata (boleh aduk pakai tangan atau sumpit).
2. Uleni adonan sampai kalis (kalau saya pakai tangan, kalau punya breadmaker atau mixer heavy duty boleh dimanfaatkan.
3. Diamkan adonan selama 1/2 jam agar mengembang.
5. Bentuk dan isi adonan sesuai selera. Lalu taruh di atas loyang yang sudah di oles mentega. Diamakan sampai mengembang 2kali lipat.
6. Setelah adonan mengembang 2kali lipat, maka olesi adonan dengan kuning telur. Panaskan oven 180derajat.
7. Oven kurleb 12menit atau sampai roti kecoklatan. Kalau pakai otang seperti saya lebih baik di pindah rak atas dan bawah, agar matangnya rata.
Selamat mencoba...
Selamat mencoba...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar