Kamis, 13 Desember 2012

Pai Oreo Jeruk

Hari yang cerah untuk eksekusi resep :p

Kali ini saya eksekusi resep yang di share lewat FB (sorry lupa resepnya siapa, saya cari lagi ndak ketemu huhu.. ). Resep ini gampang banget dan tidak perlu mixer ataupun oven. Hanya modal loyang bongpas (bongkar pasang) dan blender bumbu kering (yang bentuknya kecil itu lho). Atau kalau tidak punya loyang bongpas sperti saya bisa juga lho pakai loyang biasa, hanya butuh oven sih ^_^

Soal rasa? jangan di tanya enak lho... cocok buat camil2 sore hari. Praktis gak sampe 1 jam. Hanya lama di nunggu set di freezer aja :)

Kalau mau agak tebal pake 2 resep saja. Atau loyang nya diperkecil.



Nah ini dia resepnya

Pai Oreo Jeruk

Bahan Lapisan Oreo :

1 bks oreo, diremukan dan di buang krim putihnya
70 grm butter cairkan

Bahan Vla :
200 ml susu UHT
30 grm gula pasir
40 grm tepung maizena
1 bt kuning telur
1 1/2 sdm nutrisari rasa jeruk

Cara membuat  crust:

1. Siapkan loyang bongpas uk D 20cm. Olesi mentega.
2. Campur oreo yang sudah dihaluskan dengan butter cair, aduk rata.
3. Cetak dalam loyang sambil di tekan2 sampai padat.
4. Simpan dalam lemari es supaya keras.

Cara membuat vla :

1. Campur maizena dengan sedikit susu cair, tambahkan kuning telur. Aduk rata.
2. Rebus susu dan gula, tambahkan nutrisari.
3. Setelah mendidih tambahkan larutan maizena, aduk rata biarkan mendidih sekali lagi.
4. Angkat, biarkan sampai hangat kuku.
5. Tuang vla diatas crust. Masukan dalam freezer kurleb 2 jam an.
6. Siap di sajikan




Tidak ada komentar: